loading...

6 Komodo Kebun Binatang Surabaya Kritis

Setelah rentetan kematian satwa Kebun Binatang Surabaya, kini 6 komodo lumpuh dan dalam kondisi kritis. Ke-6 komodo tersebut saat ini dalam penanganan tim dokter hewan.


 
Humas Kebun Binatang Surabaya Agus Supangkat mengatakan 6 komodo kritis akibat usia tua dan hidup dalam kandang yang tidak layak. “Enam komodo itu saat ini dalam perawatan tim dokter. Semoga bisa segera pulih,” kata Agus, Kamis (2/9).
Berdasarkan data Kebun Binatang Surabaya, dalam setahun ini 40 komodo mati dan saat ini tersisa 69 ekor. Untuk meminimalkan jumlah komodo yang mati, KBS telah memilah kandang yang ada.
Gubernur Jawa Timur Soekarwo meminta tim penyelamat Kebun Binatang Surabaya yang dibentuk Dinas Peternakan segera melakukan tindakan penyelamatan komodo tersebut.
Soekarwo mendukung wacana relokasi sebagian satwa Kebun Binatang Surabaya ke mangrove Wonorejo. Sebab, saat ini banyak kandang satwa yang tidak layak huni. Dia menjamin peruntukan lahan tidak akan berubah. “Kebun Binatang Surabaya sudah ditetapkan sebagai kawasan hutan kota, bukan untuk yang lain,” katanya.


http://www.vhrmedia.com/6-Komodo-Kebun-Binatang-Surabaya-Kritis-berita5694.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar