loading...

CPNS TNI AU Lanud Medan Laksanakan Tes Mental Ideology

Sekitar 125 orang peserta CPNS TNI AU mengikuti seleksi penerimaan PNS TNI AU untuk tahun ajaran 2010-2011 rayon Lanud Medan. Pada hari ini Rabu (27/10) telah memasuki tahap seleksi mental ideologi yang dilaksanakan selama dua hari yang dilaksanakan oleh tim Intelpam Lanud Medan yang di ketuai oleh Mayor Sus Yohanes M said ( Kaintelpam Lanud Medan ). Dari 125 peserta tersebut, telah menjalani tes administrasi dan tes Kesemaptaan Jasmani namun belum ada yang gugur.

Tes Mental Ideologi ini guna mengetahui secara umum tingkat pengetahuan tentang Negara Republik Indonesia, dan ideology dasar Negara kita yaitu Pancasila, apa lagi penerimaan Calon PNS TNI AU kali ini dikhususkan untuk menjadi anggota yang mempunyai wawasan yang luas di dalam mempertahankan NKRI ini sehingga diharapkan para calon selain memiliki minat yang tinggi untuk menjadi anggota PNS TNI AU diharapkan pula memiliki jiwa dan pikiran yang sehat.

Mereka akan mengikuti proses seleksi berikutnya di Lanud Medan. Dijelaskan Kadispers Lanud Medan Letkol Adm A Rusly Purba, hasil tes Mental Ideologi ( MI ) tiap-tiap peserta merupakan hasil asli dan murni bukan rekayasa, dalam arti tidak ada satu orangpun peserta yang dipaksakan untuk lulus agar dapat mengikuti proses seleksi berikutnya. Hal ini merupakan upaya reformasi birokrasi yaitu tidak lagi mengenal KKN (Kolusi, Korupsi dan Nepotisme) dalam proses rekrutmennya.

Selanjutnya peserta akan mengikuti seleksi Rikes II di Lanud Medan, serta seleksi-seleksi bidang berikutnya dan penentuan akhir. Diperkirakan pada akhir bulan Oktober atau awal bulan November 2010, mereka telah selesai menjalani rangkaian seleksi tingkat rayon di Lanud Medan.

sumber : http://pangkalantniangkatanudaramedan.blogspot.com/2010/10/cpns-tni-au-lanud-medan-laksanakan-tes.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar