loading...

Profil Dan Daftar Pemain Kontestan Piala AFF 2010 : Myanmar

Status kuda hitam sepertinya tak akan pernah terlepas dari Myanmar. Meski tak pernah mencapai babak final di pentas Piala AFF. Myanmar sering mengejutkan dan menjadi ancaman bagi negara-negara unggulan.


MYANMAR

Tim berjuluk malaikat putih ini pun layak diwaspadai di Grup B, yang dihuni tuan rumah Vietnam, Singapura dan Filipina. 

Apalagi tim besutan Tin Myint Aung ini masih diperkuat pemain lama kaya pengalaman seperti kiper Aung Aung Oo dan kapten Soe Myat Min.
Catatan sejarah Myanmar di turnamen pada 2004 patut menjadi referensi. Juara bertahan Piala AFF 2002, Thailand dipaksa bermain imbang dan Malaysia harus bertekuk lutut. Sayang penampilan apik 6 tahun lalu itu terhadang saat Myanmar disingkirkan Singapura di semifinal dengan agregat gol 8-5.

Rekor serupa bisa terulang bila juara bertahan 2008, Vietnam, lengah pada laga perdana melawan Myanmar, 2 Desember 2010 mendatang di Hanoi.

Federasi Sepak Bola Myanmar (MFF) sedang getol membangun kekuatannya lewat bantuan finansial dari FIFA. Presiden AFC, Mohamed Bin Hammam, tidak bisa menyembunyikan kekagumannya terhadap kemajuan Myanmar.

Hubungan Myanmar dengan Vietnam pun sangat unik di Piala AFF musim ini. Kendati harus bentrok di partai pembuka, sebenarnya timnas Myanmar mendapat sokongan finansial dari perusahaan HSG asal Vietnam yang bergerak di bisnis baja. Nilai sponsor sebesar 300 ribu dolar AS (Rp 2,670 miliar) berdurasi tiga tahun hingga Olimpiade 2012.
Daftar Nama Pemain Timnas Myanmar di Piala AFF 2010:

Kiper:

1 Aung Aung OO
18 Thiha Thu
22 Zin Htet Kyaw

Belakang:

8 Khin Tun
2 Min Thu
3 Thura Aung
33 Win Htut
4 Khing Win Kyaw
5 Moe Win
6 Maung Lwin Khin
8 Khin Tun
13 Win Aung Han
17 Shwe Win
28 Htay Aung

Tengah:

7 Myo Aung Thant
8 Htet Aung Zaw
11 Min Tun Myo
12 Kyaw Moe Aung
14 Lynn Tun Zaw
15 Win Tuntun
16 Win Thein Yazar
17 Soe Pai
18 Kyaw Myo Ang
19 Thiha Kyaw
24 Yan Kyaw
- Aye San
- Kyaw Yan

Depan:

9 Yan Paing
10 Myat Min Soe
10 Pyaye Phyo
28 Kyaw Ko
36 Soe OO

Pelatih: Tin Myint Aung

Sumber: http://bolagoalnet.blogspot.com/2010/11/profil-dan-daftar-pemain-kontestan_12.html.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar