loading...

CPNS Pemprov Sulsel : 27 November, Pelamar CPNS Terima Kartu Ujian

Proses verifikasi berkas pelamar Calon Pegawai Negeri Sipilil (CPNS) di Pemprov Sulsel telah selesai, Selasa (23/11). Sekira 9.790 berkas telah diseleksi. Tetapi, keberuntungan belum berpihak kepada 1.241 pelamar karena dinyatakan tidak lulus berkas dan tidak akan diikutkan dalam ujian CPNS yang akan dilaksanakan 10 Desember mendatang.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulsel, A Murny Amien Situru, kepada Upeks, Selasa (23/11), mengatakan, berkas yang masuk ke Pemprov Sulsel telah selesai diverifikasi.
“Semuanya telah selesai, tinggal diinput saja,” ujarnya.
Ia mengungkapkan, dari total 9.790 berkas yang masuk 1.241 diantaranya tidak memenuhi persyaratan. Misalnya, Indeks Prestasi Komulatifnya dibawah 2,75, program studi-nya tidak terakreditasi, hingga yang umurnya sudah lewat.
“Semua pelamar akan dikirimkan pemberitahuan. Tapi, yang tidak memenuhi syarat mulai dikirimkan pemberitahuan besok (hari ini, red),” jelasnya.
Sementara, pelamar yang dinyatakan lulus, akan menerima surat pemberitahuan sekaligus kartu ujian dan nomor pesertanya mulai 27 November mendatang. Pengiriman akan dilakukan hingga 3 Desember 2010.
“Yang pastinya semua rampung sebelum ujian tanggal 10 Desember nanti,” tegasnya.
Dalam rangka melakukan pemantapan persiapan seleksi CPNS, rencananya, hari ini, Rabu (24/11), seluruh BKD Kabupaten/Kota di Sulsel, kecuali Makassar, yang akan melakukan rapat koordinasi dengan perguruan tinggi mitranya, yakni Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar dan Universitas Negeri Makassar (UNM).
“Kami memang akan melakukan rapat koordinasi, tapi belum jelas tempatnya di mana. Masih tunggu petunjuk dari Sekretaris Provinsi (Sekprov),” tandasnya.

Pemkot-Unhas Bahas Soal

Sejak memastikan Unhas sebagai pembuat soal formasi bidang non pendidikan, Pemkot Makassar mulai membahas teknis pembuatan soal, baik jumlah pertanyaan, maupun durasi waktu yang akan digunakan peserta nantinya.
Kepala BKD Kota Makassar, Sittiara, Selasa (23/11), mengatakan, pihaknya secara khusus melakukan pertemuan dengan Unhas guna membicarakan soal yang dikerjakan tim dari Unhas.
Pertemuan itu bertujuan mengetahui dan menganalisa sejauh mana tingkat pengetahuan peserta, serta pertanyaan seperti apa yang layak dimasukkan ke dalam soal nantinya, baik umum maupun sesuai bidang yang ditempatinya mendaftar.
“Soal yang akan disajikan nantinya akan disesuaikan tingkat pendidikan peserta CPNS bersangkutan,” ujarnya.
Terkait pendistribusian soal, pihaknya tetap mengacu pada jadwal yang ditetapkan Pemprov Sulsel.
Khusus pembagian kartu tes peserta, pihaknya menjadwalkan mendistribusikan ke masing-masing peserta yang memenuhi syarat pekan depan yang akan dikirimkan melalui PT Pos Indonesia ke alamat yang sudah dimasukkan pelamar.
“Kartu tes yang dibagikan kita harapkan semua sudah lengkap, seperti lokasi tempat tesnya. Namun kami sampaikan yang diantarkan PT Pos hanya pelamar yang sudah menyertakan amplop dan prangko balasan,” tandasnya.
Selain itu, Pemkot tetap mengirimkan surat balasan kepada pelamar yang tidak memenuhi syarat dan mencantumkan alasan sehingga tidak lulus berkas.

sumber : http://www.ujungpandangekspres.com/index.php?option=read&newsid=56927

Tidak ada komentar:

Posting Komentar