loading...

Formasi CPNS 2010 Pemkab Malang Sebanyak 215 Orang

Tahun ini, Pemkab Malang telah menetapkan membuka lowongan untuk 215 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi umum. Jumlah ini menyusut dibanding tahun lalu yang membutuhkan 324 CPNS.

“Penurunan ini mungkin juga dikaitkan dengan kemampuan anggaran. Apalagi di sisi lain, pemerintah juga melakukan pendataan atas tenaga honorer,” jelas Tulus Hariyanto, Kepala BKD Kabupaten Malang, Senin (1/11).

Meski kuota telah disetujui dari pemerintah pusat, Tulus belum mendapat rincian pasti untuk alokasi spesifikasi kebutuhannya. Yang jelas, 215 CPNS itu nantinya dibagi 100 CPNS untuk tenaga pendidikan, 67 CPNS untuk tenaga kesehatan (medis) dan 48 orang CPNS untuk tenaga teknis. Saat ini, jumlah CPNS/PNS di Pemkab Malang 18.274 orang.

Dengan jumlah penduduk sekitar 2,7 juta jiwa, diasumsikan setiap PNS melayani 134 orang (1:134).

Sementara soal untuk waktu pendaftaran, juga masih menunggu keputusan dari Menpan meski saat rapat koordinasi dengan Sekdaprov Jawa Timur dihadiri seluruh Sekdakab/kota se-Jawa Timur bersama Kepala BKD, dijadwalkan 12 November mendatang.

Sementara itu, pendataan seluruh tenaga honorer di lingkungan Pemkab Malang sudah diberkaskan. Oleh BKD, berkas tenaga kependidikan langsung dikirim ke Dindik Kabupaten Malang untuk diverifikasi oleh tim tujuh yang antara lain berasal dari Inspektorat dan BKD. “Untuk tenaga pendidikan, ada 325 kardus yang berasal dari 33 kecamatan,” kata Sutrisno, Sekretaris BKD. ref : nvie-surya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar